Sungai Penuh, TargetLink.id – Pelantikan Ketua Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Kota Sungai Penuh, Amrizal, berlangsung sukses dan penuh kekeluargaan. Acara yang digelar di Sungai Penuh ini turut di hadiri oleh jajaran pejabat penting daerah, di antaranya Wali Kota Sungai Penuh, Alfin SH, Wakil Wali Kota, Azhar Hamzah, Sekda Kota Sungai Penuh, Alpian, Ketua APDESI Provinsi Jambi, Samsul Puad, Kadis Pemdes Kota Sungai Penuh beserta Kabid Pemdes, perwakilan dari Kapolres Kerinci, Dandim 0417/Kerinci, seluruh Camat se-Kota Sungai Penuh, serta unsur Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Sungai Penuh.
Turut hadir seluruh kepala desa se-Kota Sungai Penuh yang memberikan dukungan kepada kepemimpinan Amrizal. Acara berlangsung lancar dan penuh semangat kebersamaan antar sesama perangkat desa.
Dalam kesempatan itu, beberapa kepala desa menyampaikan masukan untuk kemajuan APDESI di masa mendatang.
Kepala Desa Pendung Hiang, Mat Takin, berharap agar organisasi APDESI dapat lebih memperhatikan kesejahteraan dan kondisi kerja para kepala desa.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
“ Kami mendukung penuh kepemimpinan Pak Amrizal. Namun ke depan, APDESI harus benar menjadi wadah perjuangan bagi para kades. Beban kerja kami besar, sementara gaji yang di terima belum sepadan, di tambah biaya yang sering muncul dalam berbagai kegiatan organisasi,” ungkap Mat Takin.
Sementara itu, Kepala Desa Baru Debai, Zarman Efendi, menyampaikan juga pentingnya komunikasi dan sinergi dengan kepala desa serta pemerintah daerah.
“ Kami berharap APDESI menjadi jembatan yang kuat antara pemerintah kota, kabupaten, dan provinsi. Dengan kebersamaan, kita bisa memperkuat hubungan kerja dan meningkatkan pelayanan untuk masyarakat desa,” ujar Zarman.
Ketua APDESI Provinsi Jambi, Samsul Puad, dalam sambutannya menegaskan bahwa pihaknya siap bersinergi dengan APDESI Kota Sungai Penuh dalam memperjuangkan aspirasi dan peningkatan kapasitas pemerintahan desa.
Pelantikan ini menjadi momentum penting bagi seluruh kepala desa di Kota Sungai Penuh untuk memperkuat persatuan, membangun komunikasi yang efektif, dan mendorong pembangunan desa yang lebih maju dan sejahtera.(Lya)
Sumber Berita : Tim TargetLink.id









